Jumat, 03 Desember 2010

Investasi…

Pasti ada banyak orang yang ingin melakukan investasi, namun apa sih investasi itu? Oke, saya rasa pertanyaan ini dulu yang harus dijawab sebelum meneruskan tulisan ini. Ingat kita tidak akan dapat melakukan apa pun dengan tepat bila kita tidak mengetahui definisi, alih-alih tujuannya.

Saya ambilkan definisi dari Wikipedia, investasi berarti pembelian (dan produksi) dari modal barang yang tidak dikonsumsi tetapi digunakan untuk produksi yang akan datang (barang produksi). Singkatnya boleh dibilang penanaman modal dengan harapan mendapatkan keuntungan.
Nah, di sini nih kata kuncinya penanaman modal. Beberapa orang berpikiran untuk melakukan penanaman modal memerlukan sejumlah dana yang besar. Bila Anda ingin menanam modal di pasar saham memang benar harus menyediakan relatif dana yang besar. Sehingga sebagian orang menganggap seorang karyawan tidak akan bisa melakukan investasi.
Tahukah Anda, dengan menjadi anggota koperasi berarti Anda telah melakukan investasi. Di mana setiap tahun anggota koperasi mendapatkan pembagian Sisa Hasil Usaha(SHU). Atau dengan membuka usaha kecil juga melakukan investasi.
Apa pun bentuk penanaman modal adalah investasi. Bahkan dengan dana yang lebih membeli emas (apakah batangan atau perhiasan) adalah investasi. Namun untuk pembelian emas lebih terlihat sebagai perlindungan nilai (kunjungi juga perencanakeuangan.com). Hmm, apa lagi ini? Begini nih gambarannya: sebut lah 3 tahun lalu harga emas per gram 250 ribu, lantas sekarang kita sebut saja harganya menjadi sekitar 350 ribu. Untuk perbandingannya bila 3 tahun lalu untuk membeli beras 1 karung harganya 250 ribu, kemudian sekarang untuk membeli 1 karung menjadi 350 ribu. Di sini sebutan perlindungan nilainya. Bandingkan dengan menabung di celengan 250 ribu 3 tahun lalu akan tetap 250 ribu, namun tidak cukup lagi untuk membeli beras 1 karung sekarang.
Cukup sudah penjelasan tentang definisi. Lalu mengapa kita kesusahan untuk memulai investasi? Ada banyak produk keuangan di luar sana yang dapat kita jadikan media untuk investasi. Produk Bank: tabungan dan deposito juga dapat dibilang investasi.

Saya sendiri saat ini sedang berinvestasi di reksadana berimbang. Reksadana adalah produk keuangan dari sebuah perusahaan manajer investasi (pengelola investasi), biasanya di nama perusahaannya ada sekuritas atau securities-nya. Perusahaan manajer investasi akan mengumpulkan dana dari masyarakat untuk diinvestasikan ke pasar saham atau pasar uang. Artinya nilai investasi saham yang relative memerlukan dana besar dibagi oleh perusahaan ini kepada beberapa orang melalui produk reksadana.
Untuk membuka pertama kali reksadana berimbang saya memerlukan dana 1 juta kemudian investasi selanjutnya dapat menginvestasikan 250 ribuan. Ada juga produk yang memiliki risiko lebih rendah yang bergerak di pasar uang dan/atau deposito yang bahkan dengan dana awal pembukaan 250 ribu, selanjutnya dapat menginvestasikan 100 ribuan.
Untuk Anda yang masih merasa berat untuk memulai investasi di reksadana, saya berencana membuat website untuk penyimpanan awal sebelum dapat membuat rekening di perusahaan manajer investasi. Tentu saja saat nilai simpanan telah mencapai jumlah yang dapat memulai investasi di rekening manajer investasi sangat dianjurkan untuk langsung mencairkan kembali dananya dan segera menghubungi perusahaan manajer investasi terdekat.
Bila Anda ingin bertanya lebih lanjut mengenai investasi di reksadana dapat mengirimi saya email atau melalui Komentar.

Melak, 3 Desember 2010

Mohon kunjungi juga prareksadana.com

2 komentar:

  1. nice info pak jo :)
    kunjungan pertamaku di mari.. hehehe

    investasi memang sangat penting untuk perencanan masa depan,
    investasi yang sesuai dengat syariat insyaAllah lebih aman dan berkah :)
    tapi saya sendiri belum begitu paham tentang cara kerjanya,mungkin kapan2 bisa di bahas

    BalasHapus
  2. Sure, kita bahas sama-sama, investasi dari sekarang, bukan nanti...Thanks for comment Taufik

    BalasHapus